Rabu, 03 Maret 2010

MINAT BACA MASYARAKAT KURANG


Rokan Hilir ( Riau )

Sejak dibukanya Perpustakaan Umum di Rokan Hilir yang dikelola oleh Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir melalui kantor Perpustakaan dan Arsip sesuai dengan UU Perpustakaan No 43 tahun 2007 bahwa perpustakaan sudah harus ada disetiap Kabupaten/Kota dan Provinsi sejak 2 tahun UU tersebut di Undangkan.

Sesuai dengan konsepnya perpustakan merupakan tempat kelangsungan penyelenggaraan dan pengelolaan dan pusat sumber belajar masyarakat. Berdasarkan surat edaran dari Bupati Rokan hilir no 481.3/PK/015 tanggal 25 januari 2010 perihal sumbangan buku untuk koleksi perpustakaan yang diperuntukkan bagi PNS eselon II sebanyak 3 buah buku, eselon III sebanyak 2 buah buku, staf PNS sebanyak 1 buah buku. hal tersebut dilakukan bertujuan untuk menambah buku yang ada diperpustakaan daerah Rohil.

”Buat sementara pelayanan perpustakaan yang ada cuma baca ditempat serta jasa fotocopy,” Ujar Amrin Kasi Perpustakaan pada rabu (24/2) saat ia sedang mencatat katalog buku yang akan dipajang di rak buku. Menurutnya Kantor Perpustakaan sudah melakukan pembinaan dan mengembangkan kompetensi, profesionalitas pustakawan, dan tenaga teknis perpustakaan untuk melayani kebutuhan pengunjung. ”tinggal pelaksanaan hingga menunggu selesai pencatatan dan penataan,” ujar Amrin menambahkan.

Disamping itu pemerintah provinsi Riau juga memberikan bantuan sebanyak 1500 eks dengan 5 eks perjudul. Adapun koleksi perpustakaan di Rokan Hilir terdiri dari geografi. biografi. ensiklopedi, kamus bahasa. Pada tahun anggaran 2009 yang lalu juga ditambah dengan proyek pengadaan buku berjumlah 1000 buku yang terdiri dari buku hukum dan perundangan, seni dan budaya, sejarah, pertanian perikanan dan bidang pendidikan


Buku yang dibeli dan dipesan merupakan inisiatif Kantor Arsip dan Perpustakaan bukannya dari permintaan pembaca. Namun tidak terlepas dari jumlah komunitas pengunjung dilihat dari tingkat pendidikan masyarakat yang setara SMU. Itu dilihat banyaknya buku SMU yang dipajang di rak buku. Saat ini jumlah pengunjung yang datang keperpustakaan belum bisa didata karena perlengkapan seperti buku tamu untuk pengunjung yang datang belum disediakan. Juga untuk fasilitas peminjam belum bisa dilayani karena masih dibuat katalog dan pendaftaran.

Menurut Amrin minat baca masyarakat Bagansiapiapi sangat rendah. Itu dilihat sepinya pengunjung dan kadang kadang yang datang cuma melihat lihat. Upaya untuk menggalakkan promosi gemar membaca dan memanfaatkan perpustakaan telah dilakukan dan usaha untuk menarik minat baca masyarakat melalui pemerintah kota Pekanbaru telah meminjamkan satu unit mobil pustaka keliling dengan memberikan masa uji coba selama 2 tahun. apabila terlihat bagus dan lancar serta punya nilai dan bermanfaat maka mobil tersebut akan dihibahkan buat pemda Rohil, namun apabila tidak bermanfaat akan ditarik kembali. rutenya direncanakan didalam kota dan disekolah sekolah.

Untuk meningkatan kualitas dan kuantitas koleksi perpustakaan maka tahun anggaran 2009 yang lalu Pemda telah mengganggarkan dana 300 juta untuk menambah koleksi buku diperpustakaan, namun pada tahun 2010 telah mengalami penurunan budget sebesar 200 juta. Menurut Amrin hal itu diakibatkan defisitnya APBD Rokan Hilir sehingga tidak bisa memenuhi jumlah koleksi buku diperpustakaan Rokan Hilir yang sekarang kantornya masih kontrak dengan ruangan berukuran 4 x 10 m yang rencananya pada tahun akan datang dibuat gedung megah dikomplek perkantoran batu 6 ( Aam )

Tidak ada komentar:

It's me

It's me

Jemur Island

Jemur Island

Menikmati Keagungan Tuhan

Menikmati Keagungan Tuhan

Lomba Tradisional Sampan Lopap

Lomba Tradisional Sampan Lopap
pacu sampan lopap

Potret

Potret
Masyarakat Bagan
Negeri Seribu Kubah

Gallery

Hai Sobat! Selamat Datang Di Jalan Perwira Bagansiapiapi