Sabtu, 15 Januari 2011

PT PLN PASANG MESIN BARU

"Berkapasitas 6 MW Hingga Mejangkau Desa Teluk Pulau"

Bagansiapiapi ( Rokan Hilir )

Masyarakat Bagansiapiapi sejak hari ini akhirnya bisa berbangga hati. betapa tidak, permasalahan penerangan listrik yang selama ini melilit kota Bagansiapiapi akhirnya bisa teratasi dengan pemasangan mesin baru sebanyak 6 unit dan mesin cadangan sebanyak 1 unit yang dilaksanakan secara resmi pada hari rabu bertempat di Pembangkit Listrik Tenaga Diesel ( PLTD ) jalan pulau baru secara simbolis dilakukan oleh Setda kabupaten Rokan Hilir dan disaksikan oleh Direksi PT PLN Cabang Bagansiapiapai , Marliandi Daulay dan rombongan perusahaan tepat pada jam 14.00 WIB.

Mesin baru dibeli november lalu melalui tender proyek di Pekanbaru yang selama ini ditunggu tunggu pemasangannya memang membutuhkan tenaga ahli yang didatangkan dari perusahaan di Pekanbaru untuk mengoperasikan peralatan tersebut agar bisa berjalan sesuai dengan fungsinya. " dengan telah berfungsinya mesin ini maka masalah penerangan listrik yang menjadi persoalan masyarakat bagansiapiapi belakangan ini akhirnya bisa teratasi hingga sampai ke desa teluk pulau," kata Marliandi direksi PT PLN cabang bagansiapiapi berkomentar kepada Ripes disela sela menunggu kunjungan Setda Rokan Hilir, Ir Asmirin Usman ke tempat peresmian acara tersebut. memang selama ini masalah tegangan listrik tidak teratur akibat voltage turun naik menimbulkan komplain dari masyarakat yang berakibat rusaknya peralatan elektronik yang mereka miliki. tidak hanya itu, masyarakat juga mengambil inisiatif dengan membeli alat stavolmeter dan stabilizer untuk mengatur arus dirumah mereka
agar terhindar dari kerusakan barang barang elektronik.

"Dengan adanya mesin dengan kapasitas 6 MW merk comind buatan inggris dengan sendirinya akan mengurangi ketergantungan kita dengan jaringan listrik interkoneksi sumatera sebesar hampir 60%,"kata Marliandi dengan bangga. menurutnya, sejak hari ini akan dilakukan secara bertahap pasokan listrik yang dimulai dari bagansiapiapi hingga sampai kedesa kelabuhan tangga. lampu yang hidupnya biasa remang remang karena rendahnya arus litrik yang masuk maka sejak malam nanti akan berjalan normal. Dengan adanya mesin baru ini maka pada awal tahun 2011 PT PLN akan mulai melakukan penambahan jaringan travo dan jumlah pelanggan. Ditempat yang sama, Setda Rokan Hilir, Ir Asmirin Usman menyampaikan rasa salutnya atas terobosan terobosan yang dilakukan oleh PT PLN untuk memenuhi kepentingan pelanggan yang ada di 14 kecamatan. " Saya merasa salut atas kinerja PT PLN yang telah melakukan terobosan dan hal ini seharusnya mendapat respon positif dari masyarakat agar pelayanan
PT PLN kedepannya menjadi meningkat," kata Asmirin pada pidato singkatnya dihadapan undangan. (Aam)

Tidak ada komentar:

It's me

It's me

Jemur Island

Jemur Island

Menikmati Keagungan Tuhan

Menikmati Keagungan Tuhan

Lomba Tradisional Sampan Lopap

Lomba Tradisional Sampan Lopap
pacu sampan lopap

Potret

Potret
Masyarakat Bagan
Negeri Seribu Kubah

Gallery

Hai Sobat! Selamat Datang Di Jalan Perwira Bagansiapiapi